Bu Atul

SOSOK DOSEN CERDAS DAN MENGAYOMI

Syarifatul Hayati Lc, MA, itulah nama lengkap dosen berparas anggun ini. Dosen yang akrab disapa bu Atul ini dilahirkan di Padang Panjang, 38 tahun silam. Beliau menghabiskan masa sekolahnya di MTs DMP (Diniyyah Menengah Pertama) dan MA KMI (Kulliyatul Muallimatul El-Islamiyah) Diniyyah Puteri. Sekarang beliau menjabat sebagai ketua STIT (Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah) Diniyyah Puteri Rahmah El-Yunusiyyah Padang Panjang.

            Selama menjadi santri, beliau banyak mencetak prestasi akademik maupun non akademik. Diantaranya pernah menjadi juara kelas dan selalu terpilih menjadi ketua bidang Dakwah pada berbagai kegiatan dalam organisasi di sekolah. Dosen yang memilih jurusan STT (Studi Timur Tengah) sewaktu MA KMI Diniyyah Puteri ini berhasil mendapatkan beasiswa untuk melanjutkan studi S1 ke Universitas Al-Azhar Kairo Mesir jurusan Syariah Islamiyah.

            Di kampus, beliau dikenal ramah dan modis. Motto hidupnya adalah “Jadilah Muslimah Sejati!” Berbagai aktivitas ditekuni oleh ibu 4 orang puteri ini. Disamping menjadi ketua dan dosen di STIT Diniyyah Puteri REY, beliau juga sering dipercaya mengisi seminar tentang kemuslimahan dan berbagai kajian keislaman lainnya. Beliau juga menjadi anggota Komisi Fatwa MUI kota Padang Panjang, anggota Komisi Badan Kerjasama Pondok Pesantren Wilayah Sumatera Barat, Koordinator Keputrian Dewan Dakwah Islamiyyah serta ketua IKD (Ikatan Keluarga Diniyyah Puteri) pusat. Di kampus, bu Atul terkenal ramah, tegas, peduli, serta pintar. Itulah komentar salah seorang mahasiswinya. (Patra Hayati/Reporter Diniyyah News)