kak wuntat master dongeng nasional hadir di Madrasah Ibtidaiyyah rahmahe El yunusiyyah

Mendidik anak, tidak hanya lewat belajar, juga dengan cara mendongeng. Media yang belakangan dilupakan oleh dunia pendidikan, kembali disemarakkan dalam aksi mendongeng. Dua tokoh Dongeng Nasional dari Jogjakarta, kak Wuntat dan kang Deden tampil kocak di hadapan Siswa Madrasah Ibtidaiyyah dan Siswa Taman Kanak-Kanak Islam Rahmah El Yunusiyyah, Rabu (23 /4) kemarin.

            Di hadapan 400 siswa, kak Adi, menceritakan tentang perilaku anak sholeh dan anak yang tidak sholeh. Penampilan kak Adi dan kang Deden membuat anak-anak tertawa terpingkal-pingkal.

            Sebagaimana disampaikan pimpinan Perguruan Diniyyah Puteri, Ibu Fauziah Fauzan, SE, Akt, Msi, Diniyyah Puteri akan memasyarakatkan dakwah lewat mendongeng berkarakter untuk siswa di Padang Panjang. Kedepan, dai khusus anak-anak akan hadir di Padang Panjang, lewat medium dongeng yang dibentuk oleh Perguruan Diniyyah Puteri. Diakui, mendongeng dapat membentuk karakter anak, karena disampaikan dengan gaya pantomim, kocak, dan menghibur.

            Sehari sebelumnya, dua master trainer Nasional ini juga didaulat memberikan training untuk Santri MTs DMP, SMP, dan MA KMI, Diniyyah Puteri di tempat yang sama.