20140609 093057

Jumat, 6 Juni 2014. Seluruh siswa MA KMI mengikuti ujian semester genap. Sedangkan untuk tingkat MTs DMP/SMP, ujiannya dimulai pada hari Sabtu, 7 Juni 2014. Ujian berlangsung selama sepuluh hari. Para santri terlihat semangat dan percaya diri datang ke sekolah untuk mengikuti ujian. Seperti biasa, para santriwati menjawab pertanyaan-pertanyaan dengan mandiri.

20140609 093425

Pecat ditempat alias drop out bagi santri yang ketahuan mencotek tetap dipertahankan. Tidak ada dispensasi sedikitpun bagi yang ketahuan melakukan pelanggaran tersebut. Satu lagi peraturan unik dalam ujian ini, santri tidak diperkenankan membawa buku cetak apapun berangkat ke sekolah. Mereka hanya diperbolehkan membawa alat tulis saja. Dengan demikian para santri lebih mempersiapkan dirinya di asrama sebelumnya.

Semoga para santriwati terus bersemangat menggapai impian mereka dan menghadiahkan nilai terbaik untuk dirinya dan keluarganya serta sekolah tercinta mereka yakni Diniyyah Puteri Padang Panjang. (Lelen Sartika Woyla, Diniyyah News Reporter)