web-novi

NOVI NOVERA

SANTRI SEGUDANG PRESTASI 

            Novi Novera, atau yang lebih akrab disapa Novi lahir 22 November 18 tahun lalu di Gunung Rajo, Kecamatan Batipuh, Kabupaten Tanah Datar.  Muslimah muda ini kini tengah menjalani pendidikannya di kelas XI jurusan Studi Timur Tengah (STT) MA KMI Perguruan Diniyyah Puteri Padang Panjang.

            Novi sangat berbakat dalam bidang ilmu agama. Pelajaran tafsir, bahasa Arab, dan Qira’atul Kutub merupakan beberapa dari mata pelajaran yang dikuasainya dengan baik. Ia sangat menyenangi ilmu-ilmu tersebut, sehingga mendorongnya untuk mendalami dan mengasah kemampuannya lebih jauh.

            Berkat kerja kerasnya, Muslimah berwajah hitam manis ini berhasil membawa nama Diniyyah Puteri ke berbagai ajang kompetisi. Ia pernah meraih juara I lomba pidato bahasa Arab tingkat kota Padang Panjang pada tahun 2010 dan juara I pada lomba Fahmil Qur’an se-kota Padang Panjang tahun 2010. Ia juga juara I lomba MSQ se- Kabupaten Tanah Datar tahun 2010 dan juara I lomba pidato se-kabupaten Tanah Datar tahun 2010. Kemudian ia meraih juara I olimpiade bahasa Arab se-Sumatera Barat tahun 2010. Terakhir, ia juara 3 Musabaqah Qira’atul Kutub (MQK) se-Sumatera Barat pada 2010 lalu.

Tidak hanya berprestasi dalam bidang agama, Novi yang mudah bergaul ini turut memiliki berbagai prestasi di bidang lainnya. Pada tahun 2009 ia meraih juara mendongeng dalam bahasa minang tingkat kota Padang Panjang dan pernah mendapatkan juara 1 lomba puisi se-kabupaten Tanah Datar pada tahun 2009. 

            Segudang prestasi tersebut belum cukup untuk menggambarkan betapa Novi adalah seorang anak yang cerdas. Selain berhasil memenangkan berbagai lomba, ia juga selalu meraih gelar juara di kelasnya. Ia tidak pernah turun dari peringkat tiga besar dari awal ia menempuh pendidikan, hingga sekarang. Selain cerdas, santri berbakat ini juga memiliki hafalan Al Quran sebanyak 7 juz.

            Novi berniat melanjutkan studinya ke Universitas Syafi’iyah di Cianjur suatu saat nati. Dengan berbagai disiplin ilmu agama dan bakat yang dimiliknya, ia berharap dapat mengukir prestasi bagi sekolah dan agama nantinya.