“Siapapun boleh mengatakan apa saja tentangmu hari ini kalau itu faktanya benar. Tetapi ingat, mereka akan merubah pandangannya terhadap dirimu pada saat mereka melihat kesuksesanmu dimasa depan. Yakinlah ! “ Ungkap Fauziah Fauzan SE, AKt, mengawali training Sukses Ujian Nasional 2014 di MAN 2 Batu Sangkar, sabtu, (22/2) kemarin.

Dihadapan 300 peserta yang terdiri dari 3 sekolah, Direktur Utama Diniyyah Training Centre ini membakar semangat peserta dengan kata-kata motivasi. Tidak hanya itu, kampus-kampus pilihan baik dalam dan luar negeri juga diperlihatkan kepada peserta dengan segenap persyaratan yang akan ditempuh kesana. Tidak cukup, profesi pekerjaan dimasa depan dipresentasikan ke peserta agar peserta mempersiapkan diri untuk melangkah ke sana.

            Training Sukses UN ini direspon luar biasa oleh peserta, mengingat, Peserta sangat antusias dan puas ketika materi Sukses Ujian Nasional dan merancang masa depan, dibawakan langsung oleh Trainer Level Nasional ini.

            Kepala Sekolah MAN 2 Batu Sangkar, Drs Juliasman, MA, bersama Kepala Sekolah MAS Belimbing dan MAS Salimpaung, mengaku puas dengan hadirnya Pimpinan Diniyyah Puteri ini ditengah para siswanya. “ Kami mengucapkan terima kasih kepada Diniyyah Training Centre atas partisipasi lembaga training professional itu di sekolah kami.” Ungkapnya menutup acara.

Setiap tahun, Diniyyah Training Centre (DTC), selalu diundang oleh banyak Sekolah Menengah Atas dan Madrasah Aliyah di Sumatera Barat, untuk berbagai motivasi plus membantu siswa kelas XII yang akan menempuh Ujian Nasional April nanti. Agenda yang sama , DTC juga akan mengisi training di Sijunjung, dan beberapa sekolah lainnya di Sumatera Barat.