- Details
- Published on 06 August 2017
Selama kurang lebih satu bulan ini, 23 Juli sampai 16 Agustus 2017, Perguruan Diniyyah Puteri mengadakan empat jenis Camp untuk seluruh santri. Salah satunya adalah Camp Bahasa Arab (Arabic Camp). Camp ini bertujuan agar para santri bisa fasih berbahasa Arab dan mengamalkannya dalam kehidupan sehari-hari.
Camp ini diikuti santri secara bergantian, yaitu pada minggu pertama diikuti oleh santri kelas dua SMP Diniyyah Puteri dan MTs. DMP. Selanjutnya pada minggu kedua diikuti oleh santri kelas satu SMP DP & MTs.DMP dan santri baru kelas satu MA KMI. Pada minggu ketiga diikuti oleh santri kelas satu MA KMI yang merupakan lulusan MTs.DMP & SMP Diniyyah Puteri, kelas dua dan kelas tiga MA KMI. Pada minggu terakhir, camp diikuti oleh santri kelas tiga SMP DP/MTs.DMP.
Kegiatan ini dimulai dari pukul 06.15 WIB hinggasetelah shalat Isya. Para santri diajarkan percakapan berbahasa Arab, menghapal mufradat / kosakata, bernyanyi menggunakan bahasa Arab, dan berlomba-lomba mendapatkan point. “Saya merasa sangat senang bisa mengikuti camp ini, karena kemampuan saya dalam berbahasa Arab semakin bertambah. Setiap kata yang terucap harus berbahasa Arab, sehingga banyak kata baru yang saya dapatkan,” tutur Dhea Mivtahul Jannah, santri kelas dua MTs.DMP. (BonaLigusti/Diniyyah News Reporter)