PRESENTASI TIGA BAHASA MTsS DMP & SMP DINIYYAH PUTERI

WhatsApp Image 2022-01-18 at 10.01.08

MTsS DMP & SMP Diniyyah Puteri melaksanakan presentasi tiga bahasa (Indonesia, Inggris, dan Arab) sebagai syarat kelulusan. Kegiatan yang dilaksanakan tanggal 18-20 Januari 2022 ini diikuti oleh santri kelas IX.

Kepala MTsS DMP, Rasyidah Z Day, S.Psi.I mengungkapkan bahwa makalah disusun selama 3 bulan berdasarkan hasil  proyek individu yang digarap oleh para santri. Setelah selesai, makalah dipresentasikan di hadapan para penguji dengan durasi waktu 8 menit untuk masing-masing bahasa. Hasil akhir diperoleh dari gabungan nilai ketiga penguji tersebut. Setelah dinyatakan lulus, setiap santri diberikan sertifikat.

WhatsApp Image 2022-01-19 at 09.19.36 1

 

Beliau menambahkan pada presentasi kali ini santri mengalami kemajuan dari tahun-tahun sebelumnya. Mereka lebih tenang dan maksimal dalam pembuatan makalahnya. Harapan kedepannya melalui presentasi ini santri dapat bertanggungjawab dengan karya yang telah mereka hasilkan.

Ketika diwawancarai reporter Diniyyah News, Farah Hul Husna, salah satu santri yang telah mengikuti presentasi mengungkapkan antusiasnya mengikuti proses kegiatan ini. “Kami lebih terarah dan terbantu dengan pembimbing yang bersedia meluangkan waktu sepenuhnya. Pembuatan makalahnya maksimal tiga bulan. Namun untuk presentasi, ada yang empat menit tiap bahasa, ada yang delapan menit, tergantung pada persiapan masing-masing,” ucapnya. (Tasya Sabila/Diniyyah News)   

You are here: Home News and Events PRESENTASI TIGA BAHASA MTsS DMP & SMP DINIYYAH PUTERI