Penghargaan Guru, Dosen, dan Karyawan Diniyyah Puteri

WhatsApp_Image_2022-11-17_at_10.09.41.jpeg

            28 orang guru, dosen, dan karyawan mendapatkan penghargaan dalam rangka milad ke-99 Perguruan Diniyyah Puteri. Penghargaan diserahkan oleh Kepala Departemen Sumber Daya Manusia (SDM) Perguruan Diniyyah Puteri, Fauzi Fauzan El Muhammady, Lc, S.Fils,I pada Sabtu, 05 Oktober 2022, bertepatan dengan resepsi eksternal milad ke-99 Perguruan Diniyyah Puteri di Aula Zainuddin Labay El Yunusy.

            “Penghargaan ini memang menjadi program tahunan Perguruan Diniyyah Puteri dalam rangka berbagi kemeriahan milad dan juga berbagi inspirasi kepada para guru, dosen, dan karyawan,” jelas Fauzi Fauzan.

            Lebih lanjut, beliau mengatakan bahwa ada dua kategori yang mendapatkan penghargaan. Kategori pertama karena meraih prestasi di level provinsi dan nasional, baik yang menjuarai kompetisi secara langsung maupun membimbing santri atau mahasiswi menjuarai perlombaan, kemudian menghasilkan produk atau karya berupa buku bahan ajar dan buku reguler. Kategori kedua yaitu berupa menamatkan kuliah di tingkat strata dua dan tiga.

       Fauzi Fauzan juga menjelaskan bahwa penerima penghargaan tak hanya diberi piagam, tetapi masing-masing juga diberi bonus berupa uang. Hal ini diharapkan membuat para guru, dosen, dan karyawan lebih termotivasi lagi dan juga merupakan upaya untuk mensejahterakan para guru, dosen serta karyawan yang ada di lingkungan Perguruan Diniyyah Puteri.

       Sementara itu, Riki Eka Putra, ST, salah satu karyawan penerima penghargaan mengaku sangat senang diberi apresiasi. Pembimbing santri peraih juara 2 lomba menulis surat untuk presiden tingkat nasional ini mengatakan sangat bersyukur. “Semoga saya bisa terus membimbing santri dan mahasiswi untuk meraih berbagai prestasi yang lebih spektakuler lagi buat mengharumkan nama Diniyyah Puteri,” ujarnya. (Tasya Sabila/Diniyyah News Reporter)

 

You are here: Home News and Events Penghargaan Guru, Dosen, dan Karyawan Diniyyah Puteri