DSC09465

Kamis, 25 Mei 2014, salah satu divisi otonom yaitu Diniyyah Arabic Centre (DAC) Diniyyah Puteri mengadakan lomba dan kegiatan yang memakai bahasa Arab. Acara yang dihadiri oleh Ibunda Fauziah Fauzan tersebut berjalan dengan sangat sukses. Panitia yang banyak beranggotakan pengurus Persatuan Kulliyatul Mu’allimat (PKM) sangat berjasa dengan suksesnya kegiatan ini.

Acara pertama dibuka dengan debat sengit dalam bahasa Arab. Peserta terdiri dari santri MA KMI. Para peserta debat saling beradu argumen membuat para penonton terpana. Pemenang debat tersebut nantinya akan diutus dalam lomba debat ASEAN selepas lebaran di Malaysia. Dilanjutkan dengan nasyid bahasa Arab, penampilan dari panitia, dan terakhir acara ditutup dengan penampilan drama bahasa Arab. Penonton yang semulanya mengantuk, namun dengan adanya drama tersebut hampir setiap menitnya tertawa dan rasa haru dengan penampilan peserta drama.

DSC09392

Adapun tema bahasa Arab diangkat untuk meningkatkan penggunaan bahasa Arab di kalangan santri Diniyyah Puteri. Sebagai pesantren, santri Diniyyah Puteri diharapkan bisa aktif berbahasa Arab dan Inggris. (Patra Hayati/Reporter Diniyyah News)

You are here: Home News and Events NASYAD AKBAR DINIYYAH PUTERI