- Details
- Published on 26 September 2015
Padang Panjang- Jumat (11/9/15) sebanyak 12 orang repoter Diniyyah News Teen (Dinteen), mengikuti training jurnalistik di ruang hijau perguruan Diniyyah Puteri. Lenggogeni, redaktur Singgalang Minggu Harian Umum Singgalang tampil sebagai pemateri dalam acara yang baru pertama kali diadakan oleh Diniyyah Research Centre (DRC) ini.
“Senang bisa menghadirkan wartawan perempuan untuk memberikan training jurnalistik ini. Dari pelatihan ini diharapkan bisa memotivasi santri dalam menulis. Semoga para reporter lebih bersemangat untuk menekuni dunia jurnalistik, karena ilmu dunia jurnalis itu juga berguna untuk menulis cerpen, puisi, dan novel. Selain itu kedepannya diharapkan santri Diniyyah Puteri bisa melahirkan karya-karya hebat di pentas dunia,” terang Riki Eka Putra sebagai koordinator publikasi DRC.
Sementara itu, Lenggogeni merasa amat terkesan kepada peserta training. “Bahagia rasanya bisa memberikan training jurnalistik untuk repoter Dinteen, karena pesertanya begitu antusias dan aktif bertanya. Semoga terus semangat dalam meningkatkan karyanya dalam dunia tulis menulis,” tuturnya saat diwawancarai selepas memberikan pelatihan.
“Pastinya bangga bisa menjadi salah satu peserta. Banyak hal yang didapat. Semoga dengan adanya pelatihan ini, saya semakin terpacu untuk terus membuat karya baru. Semoga saya bisa membuat berita yang baik sesuai standar berita yang sudah dipelajari dalam training. Kedepannya saya berharap adalagi pelatihan menulis dari wartawan yang lainnya, sehingga ilmu saya semakin bertambah,” ungkap Jummiati Oktariana, salah satu peserta training.(Lelen Sartika Woyla, Diniyyah News Reporter)