- Details
- Published on 19 January 2017
Santri kelas XII MAS KMI Diniyyah puteri melaksanakan Ujian Pondok. Ujian dilaksanakan selama 3 hari, (11-14/01). Materi yang diujikan adalah materi yang berkaitan dengan pembelajaran Pondok Pesantren. Santri yang mengikuti ujian terdiri dari 3 jurusan yakni Sekolah Timur Tengah (STT), IPS, dan IPA.
“Mata pelajaran yang diujiankan diantaranya Fiqh, Qur’an Hadist, Sejarah Kebudayaan Islam, Bahasa Arab, dan lainnya,” ungkap Yusneli Safari, Waka Kesiswaan MAS KMI Diniyyah Puteri.
Yusneli menambahkan bahwa pelaksanaan ujian ini merupakan salah satu syarat kelulusan. Para santri sudah mempersiapkan diri dan juga belajar dengan maksimal. Selain itu para santri juga di bimbing oleh guru sesuai mata pelajaran yang akan di ujiankan.
“Saat mengikuti ujian pondok saya sudah melakukan usaha yang maksimal, tentunya dibarengi dengan do’a. Saya berharap bisa lulus dengan nilai yang memuaskan.” Ungkap Nabila Luthfi, santri kelas XII IPA MAS KMI. (Fitri Yeni, Diniyyah News Reporter)