13263833 198385667221512 5431851554719787766 n

Padangpanjang- Senin, 16 Mei 2016. 2 tingkat jenjang pendidikan di Perguruan Diniyyah Puteri yaitu, MTs. DMP, SMP Diniyyah Puteri dan MA. KMI Diniyyah Puteri laksanakan ujian semester genap. Ujian itu berlangsung hingga tanggal 27 Mei 2016.

“Untuk dapat mengikuti ujian, santri harus memenuhi beberapa syarat seperti, menyelesaikan administrasi sekolah maupun asrama, kartu tuntas Tahfiz dari Diniyyah Tahfiz Quran (DTQ), tuntas mufradat dari Diniyyah Arabic Centre (DAC) dan tuntas vocab dari Diniyyah English Centre (DEC).” Terang Fitria Rahmi S.Pd selaku Wakil Kesiswaan MTs. DMP Diniyyah Puteri.

Wakil Kurikulum KMI Yessy Oktora S.Pdi menambahkan, ujian berjalan dengan tertib dan santri mengerjakan soal secara mandiri. Peraturan pecat ditempat alias drop out bagi santri yang ketahuan mencotek. Tidak ada dispensasi sedikitpun bagi yang ketahuan melakukan pelanggaran tersebut. santri tidak diperkenankan membawa buku cetak apapun berangkat ke sekolah. Mereka hanya diperbolehkan membawa alat tulis saja. Semoga para murid yang mengikuti ujian dapat menjawab soal dengan baik dan mendapatkan hasil yang memuaskan.

“Untuk menghadapi ujian kali ini, saya selalu menggunakan waktu kosong saya untuk terus mengulangi pelajaran yang akan diujikan. Karena untuk mendapatkan hasil yang baik pasti harus berusaha dengan keras juga.” Ungkap Aisyah A’fiah siswi kelas VIII A MTs DMP Diniyyah Puteri.

Siswi MA KMI Nadhira Aisyah Arin ikut berkomentar “Ujian kali ini tidak jauh beda dengan ujian tahun-tahun sebelumnya. Sebelum melaksanakan ujian semua persyaratan untuk harus dipenuhi. Saya dan teman-teman pastinya berusaha untuk memberikan yang terbaik saat ujian. Semoga kami bisa mendapat hasil yang memuaskan nantinya.”(Rahmi Yulianti/Diniyyah News Reporter)

You are here: Home News and Events Ujian Semester MTs DMP, SMP Diniyyah Puteri dan MA KMI Diniyyah Puteri