kkkkk

Padangpanjang-Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah Diniyyah Puteri Rahmah El Yunusiyyah (STIT DP REY) Padang Panjang, Kamis (18/02/16) melaksanakan kuliah umum di aula Zainuddin Labay. Kegiatan yang dimulai pada pukul 10.30 WIB hingga pukul 12.00 WIB ini, dinarasumberi oleh Rektor IAIN Iman Bonjol Padang Dr.H.Eka Putra Wirman, MA. Para peserta terdiri dari mahasiswi, dosen dan karyawan STIT.

kul um

Saat memberikan sambutan Ketua STIT Diniyyah Puteri REY menyampaikan “Alhamdulillah kita bisa melaksanakan acara kuliah umum yang juga merupakan program pertama kita dalam semester genap ini, sebelum memulai perkuliahan aktif. Kuliah umum kita saat ini bertemakan tentang “Berfikir Rasional Dalam Menyikapi Berbagai Problematika Kehidupan.”Semoga kuliah umum ini bisa menambah wawasan kita semua tentang bagaimana seharusnya kita berfikir rasional dalam menghadapi problem kehidupan yang kita alami” Sambut ibu Syarifatul Hayati Lc M.A.

“Kuliah umum kali ini temanya sangat menarik, selain itu juga bisa menambah wawasan saya dalam menyikapi berbagai masalah yang ada dalam hidup ini. Apalagi kita sebagai seorang mahasisiwi yang jauh dari orang tua tentunya banyak problem yang kita alami. Mulai dari masalah ekonomi, perkuliahan, lingkungan teman dan banyak lagi. Jadi dari kuliah umum ini saya bisa tahu bagaimana kita seharusnya menyikapi berbagai problem yang ada.” Jelas Athnes Novianti mahasisiwi semester IV prodi Pendidikan Guru Raudathul Athfal (PGRA) asal Payakumbuh.

kul ummm

Saat ditemui seusai acara, salah seorang mahasiswi ikut mencurahkan perasaannya “Alhamdulillah kuliah umum kita berjalan dengan baik dan lancar. Mahasiswi dan dosen juga terlihat antusias dan aktif bertanya kepada narasumber. Karena bagi saya tema kuliah umum kali ini sangat bagus sekali. Harapan kedepannya semoga ilmu yang telah didapatkan tadi bisa diamalkan dan bisa juga menambah wawasan.” Ungkap Siti Hartinah Mahasiswi semester IV asal Aceh.(Rahmi Yulianti/Diniyyah News Repotter).

 

rrr

               Padang Panjang- Diniyyah Training Centre (DTC) kembali melaksanakan kegiatan outbond. Kali ini outbond bertemakan outbond ceria bersama Madrasah Ibtidaiyah (MI) Rahmah El-Yunusiyyah. Dilaksanakan di area outbond Diniyyah Puteri atau Diniyyah Agro Wisata (DAW) yang berlokasi di kawasan Lubuk Mata Kucing. Kegiatan tersebut dibimbing oleh trainer dari Diniyyah Training Centre (DTC).

FB IMG 1455877616094

            “Alhamdulillah, outbond bersama M.I REY bisa kita laksanakan dengan baik. Kegiatan ini telah kita mulai dari 15 Februari kemaren hingga 20 Februari. Setiap harinya ada sekitar 50 orang peserta yang ikut berdasarkan tingkatan kelas di MI. Para peserta melewati jembatan bergoyang yang telah disediakan trainer menuju area outbond. Kita dibantu oleh 5 orang junior trainer setiap harinya yang merupakan mahasiswi STIT Diniyyah Puteri.” Ungkap Ahmad Rifa’i, Direktur Operasional DTC.

            Ibu Marlena M.Pd.I, Kepala M.I REY mengapresiasi kegiatan tersebut. Melalui outbond itu anak-anak mampu memacu adrenalinnya, serta membentuk mental berani mereka. Harapannya santri M.I REY dapat mengikuti kegiatan itu dengan semangat dan tanpa rasa takut.

rrra

            Seluruh peserta mendapat giliran untuk melewati berbagai rintangan di area outbond. Kemudian peserta juga dihibur dengan permainan menarik lainnya. Ada permainan jembatan ukhuwah, mengisi gelas berisi bola dengan air, dan permainan kreatif lainnya dari trainer. Peserta dapat membersihkan badan mereka setelah bermain di kamar mandi dengan 20 pintu di lokasi tersebut.

FB IMG 1455872706626

            “Saya merasa senang sekali bisa ikut oubond ceria ini. Saya dan teman-teman dapat bermain bersama dan melewati berbagai rintangan. Senangnya lagi saya sendiri mampu melewati tantangan yang disediakan trainer seperti, memanjat jaring, jembatan jomblo, titian bambu dan banyak lagi. Semoga kegiatan ini diadakan lagi untuk selanjutnya dengan permainan yang lebih seru.” Ujar bahagia Rabbiatul Adawiyah yang akrab disapa Awi kelas II B M.I REY yang gemar olahraga.(Jummiati Oktariana/Diniyyah News Reporter)

p

Padang Panjang- Jum’at, 19/02. Pengurus pramuka atau DADPA M.A KMI Diniyyah Puteri periode 2015/2016 bersama dengan penggalang mengadakan Lomba Tingkat I (LT I). Kegiatan tersebut dilaksanakan di Diniyyah Agro Wisata kawasan Lubuk Mata Kucing, Padang Panjang.

Peserta yang ikut serta dalam kegiatan itu berjumlah 100 orang. 13 orang panitia atau pengurus dari MA KMI, 17 orang pengurus dari MTs DMP dan selebihnya anggota pramuka penegak dan penggalang. Ada beberapa pembina yang ikut serta, termasuk Wakasis MA KMI Ibu Yusneli Safari dan Kamabigus Bapak Faiz Fauzan.

2

Kegiatan ini merupakan perwujudan program kerja yang dirancang oleh pengurus pramuka. Kegiatan pramuka tersebut dilaksanakan selama 3 hari 2 malam dengan agenda pertama kemah, kemudian LT dan yang terakhir hiking. LT I merupakan lomba ketangkasan dan teknik pramuka untuk sesama regu atau gudep. Namun, kegiatan hiking belum terlaksana, karena adanya keterbatasan waktu. Kegiatan jangka panjang dari program kerja ini akan dilaksanakan secara continue untuk seluruh anggota pramuka. LT I kali ini merupakan LT untuk angkatan pertama.

“Kegiatan ini sangat bermanfaat. Melalui kegiatan ini kita bisa melatih kemandirian anggota, menguatkan ukhuwah di bumi perkemahan. Kemudian membimbing anggota menjadi orang yang mampu bertanggungjawab terhadap diri sendiri, barang pribadi dan lingkungan sekitar” Pungkas Resti Chairunnisa yang merupakan pembina pramuka Diniyyah Puteri dan juga sebagai mahasiswi STIT Diniyyah Puteri.

3

Amelia Raudhatul Jannah, santri kelas VII B MTs DMP dan juga anggota pramuka yang mengikuti kegiatan LT I tersebut merasa sangat senang. Amelia mengungkapkan rasa senangnya dan ingin mengikuti kegiatan semacam itu lagi.

“Kegiatan Pramuka ini sangat bagus sekali dan sangat menantang. Banyak manfaat yang dapat kita ambil, diantaranya melatih fisik, kreatifitas diri, mengasah keberanian agar mampu melewati tantangan dalam kehidupan nyata. Semoga pramuka semakin seru lagi, ditambah dengan kegiatan haiking dan arung jeram. Saya berharap semua anggota selalu semangat dan kompak melaksanakan setiap kegiatan-kegiatan pramuka.” Ungkap bahagia Putri Alivia Zahara, anggota pramuka dari kelas VII C MTs DMP. (Jummiati Oktariana/Diniyyah News Reporter)

FB IMG 1455925725963

Padang Panjang- Setelah menyelesaikan program kerja SEMA untuk periode 2014/2015 yang diketuai oleh Rahayu Susanti, Kamis, 18/02 kemarin dilaksanakan pelantikan SEMA untuk periode 2015/2016. Sebelumnya diadakan musyawarah besar (Mubes) dan pemilihan anggota SEMA untuk peride 2015/2016 di ruang biru kampus STIT Diniyyah Puteri. Acara pelantikan dilaksanakan di gedung pertemuan Zainuddin Labay.

Kegiatan itu dihadiri oleh ketua STIT Diniyyah Puteri REY, dosen, tenaga kependidikan di lingkungan STIT Diniyyah puteri dan seluruh mahasiswi.

“Selamat kepada pengurus SEMA STIT Diniyyah Puteri REY terpilih periode 2015/2016. Ini adalah latihan untuk menjadi pengurus organisasi. Karena didalam kehidupan kampus organisasi ini adalah latihan agar mahasiswi menjadi pengurus dalam organisasi yang sesungguhnya. Kita berharap para pengurus ini bisa menjadi contoh yang baik untuk mahasiswi lainnya. Seluruh pengurus yang dilantik harus berpartisipasi dalam mensukseskan program kerja yang direncanakan.” Ungkap Ibu Syarifatul Hayati Lc, M.A yang merupakan ketua STIT Diniyyah Puteri REY saat menyampaikan sambutan pada pelantikkan tersebut.

Seluruah anggota mengucapkan sumpah jabatan yang dipimpin oleh ibu ketua STIT. Kemudian dilanjutkan dengan penyerahan jabatan dari pengurus lama kepada pengurus baru yang diwakili oleh masing-masing ketua. Putri Wulandari, mahasiswi semester VI jurusan Pendidikan Agama Islam (PAI) menjadi ketua SEMA STIT Diniyyah Puteri REY terpilih.

“Pelantikan ini bukan untuk dibangga-banggakan atas jabatan yang kita emban, namun ini adalah tanggung jawab besar bagi saya. Semoga pengurus periode 2015/2016 bisa lebih kompak dan antusias dalam menjalankan roda organisasi kampus ini. Harapannya, melalui SEMA kita bisa memberikan distribusi terhadap kampus STIT Diniyyah Puteri dan juga mahasiswinya. Sehingga kita bisa menjadi mahasiswi yang aktif dan berpartisipasi dalam memajukan kualitas kampus ” Ujar Putri.

Aini Jakiah, mahasiswi STIT semester II jurusan PGRA menaruh harapan besar kepada pegurus SEMA yang baru. Aini berharap para pengurus bisa bekerjasama dengan baik, serta mampu mengayomi mahasiswi kearah yang lebih baik. (Jummiati Oktariana/Diniyyah News Reporter)

You are here: Home News and Events